Monday, March 31, 2008

Dear Mr.President

Sudah dengar berita tentang aktivitas terakhir Presiden SBY? Yap...acara nonton bareng film Ayat-ayat Cinta.

Disalah satu kolom dihalaman kedua sebuah harian terkemuka terpampang jelas judul "Presiden berkali-kali menghapus airmatanya" aku sempat terkecoh. Aku mengira Presiden begitu prihatin dengan segala kesulitan yang dialami oleh rakyatnya hingga meneteskan airmata. Ternyata?....Puih,..meneteskan airmata karena nonton film Ayat-ayat Cinta. Film roman yang sekarang sedang jadi buah bibir orang se-Indonesia. Oh,...bukan orang se-Indonesia tepatnya. Sebagian orang yang masih memiliki dana berlebih maupun dana sedikit dipaksakan untuk bisa menonton film yang ditayangkan di bioskop jaringan atas. Untuk bioskop murahan atau pun sekelas misbar (gerimis bubar...masih ada nggak ya?)mungkin harus sabar menunggu sekitar satu atau dua bulan lagi. Sedangkan untuk sebagian orang yang dananya mepet nyaris senin-kemis, mereka lebih memilih menyimpan energi dan sedikit uangnya untuk mengantri minyak tanah atau minyak goreng atau raskin (beras miskin yang konon lebih banyak kutunya ketimbang berasnya...)

Dear Mr Presiden,...maksudnya menangis itu apa sih?...Oh,...sangat tersentuh dengan alur ceritanya? Ah,..yang bener aja dong..Itukan hanya sebuah cerita. Cerita yang ditulis dan kemudian diangkat oleh sang sutradara menjadi sebuah tontonan. Ada sesuatu yang bukan hanya sekedar cerita yang lebih pantas untuk ditangisi dan dan bukan hanya dijadikan tontonan tapi dicarikan jalan keluarnya. Dan sesuatu yang nyata itu adalah kehidupan rakyat jelata. Sangat jelata di negeri yang sekarang engkau pimpin.

Meskipun dalam acara nonton bareng itu Presiden membawa rombongan keluarganya, beberapa menteri, 107 diplomat dan 53 perwakilan kedutaan besar,...bagiku airmata Mr Presiden tak lebih dari airmata buaya. Lho,..bagaimana tidak?..Ketika dia datang ke Merapi dan menginap disana dia diberitakan sempat meneteskan airmata, lalu ketika berkunjung ke korban lumpur lapindo dia diberitakan juga sempat meneteskan airmata. Dan hampir kesemua tempat korban bencana yang didatanginya dia meneteskan airmata. Sekarang nonton film roman picisan saja, juga mengeluarkan airmata. Apa-apaan ini?

HALLO....!
Cukup sudah dengan semua airmata palsu itu. I NEED YOU TO DO SOMETHING..! I said, "DO SOMETHING FOR THIS COUNTRY...!"

7 comments:

AgungKenconoPriyanto said...

satu kata """keren abis""
save our nation kata rizal malarangen. bukan tears our nation.


suamimu tercinta

Miss de Saire said...

waduh mba inge tampak berapi2 nih..hihi..but i always love politic issue =)
for me, these "calon2 president", particularly, their promises and plans as well as their platforms is only to make people admire and captivate their good performance during their campaign. But when they become a President, everything has changed as they never/less do her/his promises to the fellow rakyat Indonesia. Tapi, aku tetap vote for SBY in the next election sih mba.. namanya jg masi dalam masa "pembangkitan", kemungkinan untuk dapet perfect leader masi kecil bgt sepertinya, hihihi... peace Indonesia ;)

Ingerosalina said...

To Agung: Please deh,..itu bukan satu kata, tapi dua kata : keren dan abis. hehehehe...gotcha..! Bytheway..,....thank you..!

To Soraya:
I never thought that you are one of SBY fans. Well,...everything you have told 'bout the politician absolutly right. No doubt. And for the next election i will vote someone strenght with a military background. Sutiyoso or Wiranto or maybe Prabowo Subianto. Hm,...

Miss de Saire said...

Mba?? Sutiyoso?? are you sure?? Project busway n monorail aja di tinggal begitu aja ama dia dan berakir macet dimana2, dan tanpa tanggung jawab lebih lanjut. Belum lagi bikin busway tengah2 daerah perumahan yg jelas2 dilarang sama regulasi tatakota. Hehehe maaf ya kalo jd ngajak perang gini ;p
Tapi Sutiyoso gitu looo..??

korban lapindo said...

Salam kenal,

Weleh, ternyata bukan kami korban lapindo aja yg telah dikecewakan ama air mata Mr President. Tapi, Presiden kita ini emang seniman handal kok. Akting yang sekaliber oscar, album rekaman, dan sebentar lagi jadi tukang sulap. Lho kok?
Iya, lihat aja jelang 09, dia akan menyulap opini bahwa di negeri ini selama 5 tahun terakhir ini penuh dg prestasi dan keberhasilan, shg rakyat jadi terpana, dan memilih dia untuk ke dua kalinya. Ampun deh...

korbanlapindo

Ingerosalina said...

Miss de Saire,...it's really funny when i was so suprised that are one of SBY fan and you were so suprised that I'm one of Bang YOS fan. Huahahahaha...Well,..sweety,..Proyek2nya lumayan. Kasus Busway dan Monorail sayangnya tidak bisa dilanjutkan oleh penggantinya si FOKE itu. Dan sepanjang masa pimpinan dia Jakarta lumayan keurusan. Beda banget dengan yang sekarang. Tadi di radio aku sempet dengar Bang Yos mengkritik Foke abis2an. Dan Foke yang katanya lulusan luar negeri jurusan Planologi itu hanya memberikan jawaban asal, yang menurutku sama sekali nggak nyambung dengan inti permasalahan. Bahkan kata Bang Yos mestinya ada dana sebesar 3 triliun yang....(entah apa aku nggak terlalu denger karena lagi nyetir dan saat itu juga mesti jawab telp,..but maybe tomorrow i'll find this topic in newspaper)Jadi?,...ceritanya kita berseberangan nih?...*kijok*...*kijok*
Huahahaha....

Ingerosalina said...

To korban lapindo

Kadang aku juga bingung,...kita ini tinggal di Republik Indonesia atau di Republik Dagelan sih?...Btw,...teruslah berjuang,..sobat...!