Wednesday, March 25, 2009

My new boyfriend

Pernah merasa terkejut dengan sesuatu yang tiba-tiba kita terima,…entah itu dalam bentuk makian,..teguran,..amarah,..hadiah,…atau mungkin,….sebuah jeep?!...Seseorang telah dengan begitu dermawannya melemparkan sebuah kunci kepadaku,...kunci yang telah lama kuidam-idamkan,..

Aha,..that’s right baby,…
I got my own jeep,..





Sekarang yang jadi masyalah,..kapan bisa ngejajalnya yak?!!

Tuesday, March 24, 2009

little taifun in gading serpong

Minggu tanggal 15 maret mendadak cuaca siang hari yang cerah berubah menjadi menakutkan. Hanya dalam tempo kurang dari setengah jam mendadak langit yang tadinya disinari oleh matahari yang terik berubah menjadi mendung yang amat gelap dan selang beberapa saat kemudian bertiup angin yang sangat kencang,..hingga menghempaskan daun jendela yang tadinya tertutup. Hujan pun turun dengan sangat derasnya ditambah dengan angin yang berputar-putar dengan suaranya yang menakutkan. Anak-anakku menjerit-jerit ketakutan. Aku berusaha menenangkan dan meyakinkan mereka bahwa mereka semua akan baik-baik saja. Untung kejadian tidak berlangsung lama,..lebih kurang sekitar setengah jam. Tapi dampak yang ditimbulkan benar-benar luar biasa. Beberapa kawat ventilasi terlepas dari tempatnya,..lantai basah dan kotor karena hujan masuk hingga kedalam rumah. Genangan air tiba-tiba memenuhi hampir seluruh rumah,..Oh,…no....hari minggu sore harus bebersih rumah,…Tidaaaaaaak!!!! Tapi apa boleh buat,..semuanya harus dikerjakan sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,..terpeleset misalnya.

Jika beberapa jam yang lalu aku berdandan rapi dan pergi ke mall maka tiba saatnya aku terbungkuk-bungkuk karena harus mengepel dan mengelap semua kotoran yang tertinggal ke hampir seluruh bagian rumah. (Dan semuanya menjadi komplit ketika keesokan harinya aku jatuh sakit karena kecapaian…)

Dari dalam rumah aku cukup kaget ketika menemukan pohon pepaya di halaman depan sudah tergeletak diatas tanah dengan pandangan tak berdaya,..

Wow,..sepertinya cukup parah kerusakan yang ditinggalkan oleh topan kecil tadi.
Dan emang dasar tukang penasaran,..sumpah mati aku penasaran dengan apa yang sesungguhnya terjadi diluar. Dengan menambah kecepatan ngepel ke gigi 5 (hahaha..!)rumah pun bersih kembali dalam sekejap. Tiba saatnya berkeliling sambil mengelus-ngelus dagu,..halah,..lagaknya!
Benayu menawarkan dirinya untuk menemaniku berkeliling.Hayuk,...Dan Saleem pun tidak ingin ketinggalan dalam monitoring kali ini,...

Dan inilah beberapa pemandangan yang kutemukan sore itu;
Pohon yang rubuh dan menutupi jalan
Pohon pepaya yang patahMasih pohon pepaya yang patah dengan buahnya yang bergelimpangan
Pohon mangga yang tercerabut dari akarnyaLagi-lagi pohon yang patah
Antena parabola yang terlipat duaAiiih,...aiiiih,..siapa itu,..gadis kecil berpayung dengan seekor kucing hitam,..Haaah,..bahkan ada bagian dari jeep yang ikut tercerabut? Masa' sih?...Hehehe,..nggak ding,..kalau yang ini memang sedang dalam proses pengerjaan,..

Padahal kejadiannya berlangsung amat singkat. Tidak terbayangkan apa yang akan terjadi jika kejadiannya lebih lama lagi. Pasti akan menimbulkan kerusakan hebat. Terakhir aku dengar berapa showroom mobil yang diseberang mal summarecon kaca-kacanya pecah. Semua atap fiber gardu parkir tercerabut,..payung-payung dan kanopi yang ada di downtown walk mal summarecon juga terbang entah kemana. Disisi lain,..banyak pohon besar disepanjang jalan yang rubuh,..tiang telepon dan lampu jalan juga banyak yang patah. Pos satpam darurat yang berbentuk kerucut dan terbuat dari besi juga jungkir balik. Lucunya lagi ada sebuah mobil carry yang diparkir yang tadinya menghadap utara berubah menjadi menghadap selatan. Ck,..ck,..ck,..jika alam sudah murka,..kita tidak tahu harus berkata apa,...

Monday, March 23, 2009

my brother's wedding

Saat itu akhirnya tiba juga,..
Ketika dia memutuskan sebuah langkah penting dalam hidupnya,..
Selamat menempuh hidup baru,..adikku
Semoga Allah senantiasa melindungi dan menjaga kalian berdua...
Amin...


masjid tempat akad nikah


SAH...!


Alhamdulillah


The Bride

The happy couple

Thursday, March 12, 2009

why do you cry

Disuatu malam ketika tiba saatnya bed time stories,..
benayu berkata,.."rasanya aku kepingin nangis mami,.."

kenapa de?
aku sedih...
sedih kenapa?
aku baca puisi mami dan aku sedih...
puisi yang mana?
puisi yang mami tulis di album mami jaman dulu itu...
dan benayu pun menangis terisak-isak,..

hahahahaha,..aku pun tertawa terbahak-bahak,..

tapi benayu masih tetap dengan tangisnya,..
aku pun langsung tertegun,..
puisi yang mana sih?
memangnya kamu ngerti puisi? tanyaku dalam hati,..
aku bergegas mengambil album tuaku yang berada dideretan album-album lainnya
dan mulai membaca,..puisi tanpa judul itu

rumahku berkata kepadaku,
"jangan kau pergi meninggalkan diriku,
sebab disini tinggal masa lalumu"
dan jalan berkata kepadaku,
"mari ikuti aku, sebab aku adalah masa depanmu"
dan kepada rumah dan jalan
berkata aku,
"aku tak punya masa lalu, pun masa depan,...
jika aku tetap tinggal disini,
akan ada yang pergi
dan kalau aku pergi,
akan ada yang tetap tinggal
hanyalah cinta dan kematian mengubah segalanya..


sungguh aku lupa dengan tulisan ini,..dan aku pun sungguh-sungguh tidak dapat mengingat apakah puisi ini memang murni hasil karyaku atau puisi karya orang lain yang aku suka dengan isinya sehingga aku menulisnya kembali. Dan kali ini aku pun ikut tercekat ketika membacanya,..

memangnya bena ngerti arti puisi ini?
dia menganggukkan kepalanya,..
apa yang bikin bena sedih?
semuanya mami,..rumah,..jalan,..dan yang paling sedih kalimat terakhir...
dan dia pun menangis lagi,..

Oooooohhh,...my baby,...please don't cry...
I love you sooooo much,..
I'll always be there for you,..

....In memoriam my beloved friend Linda Df: 26 feb 1971 - 11 maret 2009