Wednesday, December 3, 2008

Tajur trip

"Sedihnya kalau lagi kepengen jalan-jalan dilumpur tapi sepanjang jalan yang dilewati hanyalah jalanan kering, berdebu dan penuh batu..."

Sudah akhir tahun berarti mulai memasuki musim hujan. Sebagai "mud freak", musim hujan adalah saat yang paling ditunggu-tunggu. Dan sesuai dengan kesepakatan, tepat di penghujung bulan november ini kami yang berjumlah 9 jeep, berangkat ke daerah tajur hingga tembus ke gunung batu 1,2,3 dan 4. Konon katanya ini melewati rute west java challanges kemaren.

Perjalanan seperti biasa selalu dimulai pada tengah malam. After midnight kita mulai menyeberangai sungai,..suasana yang gelap gulita membuat kita harus ektra hati-hati agar tidak terperosok kebagian sungai yang dalam. Silahkan dinikmati pemandangan malam itu pada foto-foto dibawah ini,...







Pagi yang bening dan damai mengawali hari. Melihat kelangit yang cerah dan semburat matahari yang memancar sungguh merupakan pertanda buruk bagi kami semua. Mengapa?!..Karena semua itu menandakan tidak akan ada hujan,..dan itu buruk,..benar-benar buruk...!



Aktifitas pagi pun dimulai,..beberapa orang mulai menyiapkan air panas untuk menyeduh kopi, sementara beberapa orang lagi mulai mengutak-atik jeep-nya. Tapi satu orang dari beberapa sibuk dengan kameranya dan satu orang lagi dari beberapa itu masih terlelap dalam mimpi indahnya...





Saatnya untuk memulai hari,..pagi yang sangat cerah,..seluruh anggota rombongan mulai kembali menyeberangi sungai sambil berharap agar hujan akan segera turun nantinya,...



Tapi ternyata hingga siang hari,..hujan yang dinanti-nanti tidak kunjung turun juga,..dan inilah jadinya,..medan kering dan berdebu terpaksa harus tetap dijalani,..salah seorang bahkan menyeletuk," jalanan tanpa hujan hari ini bagaikan makan nasi tanpa kuah,...kering..!






Dengan rasa setengah putus asa,..kami pun mencoba upaya terakhir untuk memanggil hujan,..: "Menarikan tarian hujan!" Lihatlah ketiga pawang hujan dibawah ini, meskipun putus asa tetapi mencoba untuk tetap tersenyum, hehehe...

Naik dan turun,..mengejar awan hitam,..tapi semuanya sia-sia belaka....



Ketika kami akan mengakhiri perjalanan,..tenyata jalan yang harus kami lewati baru saja mengalami longsor,..aih,...jika itu biasanya merupakan berita buruk untuk pengendara mobil,..tapi tidak bagi kami. Longsor malah menjadi hadiah kecil bagi kami.












Memang kurang puas dalam perjalanan kali ini,..tapi jalan longsor cukuplah sebagai pengobat hati yang luka (lagu kaleee,..hati yang luka,..uhui..)Nanti jika musim hujan sudah benar-benar tiba,..kami akan kembali mejelajahi rute ini,..untuk ber-"boggy woggy" tentunya...

Bye,..bye,...see you in another trip...

No comments: